Blogroll

Rabu, 04 September 2019

Tema 2 subtema 4 pembelajaran 3 dan 4 (rabu, 4 september 2019)

Hari/Tanggal: Rabu, 4 September 2019
Pembelajaran 3
Tujuan Pembelajaran:
1. Dengan mengamati gambar, siswa mampu menunjukkan gambar cara memegang buku dan membalik halaman dengan benar
2. Setelah menunjukkan gambar, siswa mampu mendemostrasikan cara memegang buku/objek bacaan dan membuka/membalik halaman saat membaca dengan baik
3. Dengan bertanya jawab, siswa mampu menyebutkan bacaan kesukaan masing-masing anggota keluarga
4. Melalui diskusi, siswa mampu menceritakan pengalamannya membaca bersama anggota keluarga di rumah dengan percaya diri

Materi Pembelajaan:
1. Mengamati dan mempraktikkan cara memegang buku dan membalik halam dengan benar
2. Menunjukkan bacaan kegemaran anggota keluarga
3. Bercerita kegiatan membaca buku bersama

MATERI

Ayo Membaca

Namaku Buku

Hai, namaku buku
Aku berisi berbagai cerita dan ilmu
Ceritaku tertulis di halaman-halamanku
Aku senang jika kalian membacaku
Bukalah aku dengan perlahan
Letakkan aku di rak atau lemari buku
Sering-sering membaca aku, ya

Ayo Menulis
Lengkapilah kalimat berikut sesuai dengan isi cerita
Hai namaku                            
Ceritaku tertulis di                             
                                     dengan perlahan
Letakkan aku di                       atau                           


Rawatlah buku dengan baik
Buka halaman dengan perlahan
Letakkan pada tempatnya jika selesai di baca

Ayo Mengamati
Lani senang membaca berbagai bacaan
Banyak bacaan yang lani baca
Lani membaca buku cerita
Lani membaca majalah
Lani juga membaca buku pelajaran
Bacaan mana yang paling kamu sukai?


Ayo Membaca
Susunlah huruf-huruf di bawah ini
1.  m i k o k                   


……………….

2.  r a n o k
.......................

3.  h a l a j a m
……………………

4.  u b u k t a r i c e 
…………………………….


Pembelajaran 4
Tujuan Pembelajaran:
1. Dengan bertanya jawab, siswa mampu menunjukkan gambar cara memegang buku dan cara membalik halaman dengan cara yang benar
2. Dengan kegiatan di luar kelas, siswa mampu mengidentifikasi pemanfaatan tumbuhan dalam membuat kerajinan dengan tepat
3. Dengan kegiatan menghias sampul buku harian, siswa mampu membuat kerajinan dengan memanfaatkan bagia-bagian tumbuhan dengan rapi

Materi Pembelajaran:
1. Mengamati dan mempraktikkan posisi cahaya saat membaca sebuah buku
2. Mengenal bagian-bagian buku
3. Membuat sampul buku harian dengan hiasan daun kering

MATERI
Ayo Berlatih
Jagalah jarak mata dan bacaan saat membaca
Menjaga jarak membuat mata kita sehat
Olahraga juga membuat badan sehat dan kuat


Perhatikan gambar berikut!
Berilah tanda ceklis posisi yang tepat dilakukan saat membaca 


Ayo Mengamati
Siti dan lani mengamati sebuah buku cerita
Mereka kagum melihat gambar-gambar yang ada
Gambar-gambar pada buku disebut ilustrasi
Di dalam buku cerita selalu ada ilustrasi
Bacalah cerita dengan ilustrasi di bawah ini!


Ayo Berkreasi
Membaca buku harian sangat bermanfaat
Kita dapat mengetahui kegiatan yang telah dilakukan
Kita juga dapat menuliskan perasaan
Apakah kalian punya buku cerita harian?
Yuk, kita membuat buku harian
Hiaslah halaman depan buku harianmu
Tulis kegiatanmu dalam buku harian




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Nama : Lingga Sari,S.Pd Pendidikan : S1 Unit kerja : sd 2 al azhar bandar lampung Guru bidang : guru kelas 1a Jenis kelamin : perempuan Medsos yang dimiliki : IG (@lingga_1610)

Kamis 30 september 2021

  Bahan ajar tema 3 subtema 3 Hari/tanggal : Kamis, 30 September 2021 Kelas : 1 (satu) Tema : 3 (kegiatanku) Subtema : 3 (kegiatan sore hari...

Followers

Cari Blog Ini

About Us

We sell creative goods all over the internet. Welcome to our website, we hope you enjoy our products.

Pages

Pages - Menu

Blogroll

Blogger templates